Pahami Bahaya Water Hammer Pada Mobil

icon 11 October 2022
icon Admin
Saat musim hujan datang, beberapa daerah akan otomatis menjadi langganan banjir dan menyebabkan air sungai atau kali naik ke jalanan. Contohnya Jakarta, yang mana jalanan di Jakarta akan terendam oleh banjir sehingga menyebabkan akses jalan raya tertutup.

Hal tersebut menyebabkan terhambatnya mobilitas para pengguna jalan, terutama bagi pengendara mobil. Pada akhirnya, banyak pengendara mobil yang menerobos banjir agar dapat melewati jalan yang terendam untuk sampai ke tujuan. 

Jika Anda termasuk salah satu yang sering menerobos banjir menggunakan mobil, Anda patut waspada apabila terjadi water hammer mobil. Apakah itu? Adalah ketika ruang pembakaran mesin mobil kemasukan terlalu banyak air sehingga mengganggu proses pembakaran mesin. 

Apabila proses pembakaran mesin mobil terganggu, mobil Anda tidak akan bisa menyala akibat mesin mati dan gagal berfungsi. Itulah kemudian yang menyebabkan mobil Anda mogok setelah menerjang banjir.